Breaking News

6/recent/ticker-posts

Sambut Idul Fitri ASA CENTER Peduli Salurkan Sembako di Loteng | Suara Bumigora

Serah terima bantuan sembako oleh Novian Mulyadi

Lombok Tengah, suarabumigora.com - Pandemi Covid-19 kini semakin meresahkan masyarakat dalam menjalankan aktivitas. Bagaimana tidak, virus corona telah memberikan dampak yang signifikan, terutama di sektor ekonomi.

Dampak pandemi ini membuat dunia usaha semakin lesu sehingga berimbas pada PHK masal bagi tenaga kerja. Belum lagi masyarakat sedang menjalani ibadah ramadan yang sebentar lagi akan menyambut hari raya idul Fitri 1441 H. Kondisi kesulitan yang dialami warga membuat pemerintah dan swasta melakukan pembagian bantuan sembako dan paket lebaran bagi mereka yang terkena dampak Covid-19.

Hal serupa dilakukan pula oleh Achmad Sukisman Azmy, Anggota DPD RI Dapil NTB. Hal tersebut dilakukannya melalui organisasi ASA Center Peduli. ASA CENTER Peduli  ini menyalurkan bantuan berupa 350 Paket sembako. Bantuan tersebut disalurkan di 12 kecamatan di kabupaten Lombok tengah. Penyaluran di laksanakan pada hari Rabu tanggal 20 Mei 2020 yg berpusat di desa Semparu kecamatan Kopang, kabupaten Lombok tengah.

Distribusi bantuan sembako ke 12 kecamatan

"Semoga ini bisa membantu meringankan beban warga,” Ujar Novian selaku perwakilan dari Achmad Sukisman Azmy.

Roni, koordinator kecamatan jonggat yang menerima langsung bantuan ini merasa sangat senang dan terharu sebab dalam kondisi begini masih ada yang mau peduli kehidupan masyarakat kecil.

“Alhamdulillah terima kasih banyak atas bantuannya. semoga rejekinya makin dilancarkan,” ucap Roni.

“Semoga ini semua menjadi pelajaran buat kita tentang bagaimana mengamalkan nilai-nilai ajaran agama kita bahwa sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat untuk sesama manusia,” ucap Novian. (koa)

Posting Komentar

0 Komentar