Breaking News

6/recent/ticker-posts

Samalas Institute Agendakan Sosialisasi Bahaya Narkotika di Desa Darek | Suara Bumigora

Mataram, suarabumigora.com- Semakin masifnya penyalahgunaan narkotika di kalangan remaja kian memprihatinkan. Pasalnya peredaran gelap obat-obatan terlarang itu mulai merambah ke kampung-kampung.

Atas dasar itulah, Samalas Institute akan menggelar sosialisasi bahaya penyalahgunaan narkotika bertempat di aula kantor Desa Darek pada Kamis 20 Juni mendatang.

Kegiatan bertajuk "Gotong Royong sebagai Modal Sosial Melawan Penyalahgunaan Narkotika bagi Pemuda" itu akan menghadirkan sejumlah narasumber.

Diantaranya ialah Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Mataram, H. Nurrahmat dan Ketua Karang Taruna Provinsi NTB yang juga Anggota DPRD Kabupaten Lombok Tengah, Ahmad Ziadi.

"Mudahan ini jadi momentum perlawanan kita terhadap penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika di desa," jelas Direktur Samalas Institute, Darsono Yusin Sali. (lws)

Posting Komentar

0 Komentar