Tampak panorama malam di Bukit Bintang Tiga Rasa, Gelangsar. |
Lombok Barat, suarabumigora.com - Bukit Bintang Tiga Rasa, Bak dianugerahi Dewi Fortuna, Bagaimana tidak? belum genap dua bulan Pokdarwis Bukit Bintang membuka destinasi Bukit Bintang Tiga Rasa, namun destinasi tersebut mendapat kunjungan dari Kementerian Desa dan PDTT (Pembangunan Daerah Tertinggan dan Transmigrasi), Rabu (26/6/2019).
Perwakilan Kementerian Desa dan PDTT, Rully Irawan mengaku sangat menyukai Bukit Bintang Tiga Rasa, "Wah, bagi kami yang di Jakarta, suasana seperti ini sangat menyegarkan dan menenangkan" Ujarnya di sela-sela kunjungannya.
Dari kiri, Kepala Desa Gelangsar, Perwakilan Dinas PMD Lobar, Rully Irawan, Perwakilan Kementerian Desa dan PDTT, Anwar, Ketua Pokdarwis Desa Gelangsar. |
Rully mengaku, akan memporsikan anggaran untuk pembangunan infrastruktur wisata Bukit Bintang Tiga Rasa, "untuk sementara ini kita alokasikan untuk penganggaran saung (gazebo) dan toilet" jelas Rully.
Kunjungannya ke Lombok, tidak hanya untuk meninjau Desa Gelangsar, ada pun desa-desa lain di Lombok Barat yang dikunjunginya yaitu, Desa Pakuan dan Buwun Sejati di Kecamatan Narmada, dan Desa Bengkaung di Kecamatan Batulayar.
Kepala Dinas PMD (Pemberdayaan Masyarakat dan Desa) Lombok Barat, L. Edi Sadikin, Juga mengungkapkan hal serupa, terkait dukungan Pemda Lombok Barat untuk desa-desa yang ingin maju, "Pemda akan selalu mendukung, tapi mari kita lihat dulu kiat-kiat dan karya apa yang dilakukan oleh desa" Ungkap Edi.
Diskusi, Suhad, Tokoh Pemuda Desa Gelangsar bersama Perwakilan Kementerian Desa dan PDTT Rully Irawan. |
Pada kesempatan yang sama, Kepala Desa Gelangsar, M. Rahman, menerangkan, Desa Gelangsar akan terus berinovasi dalam hal wisata desa, tahun ini telah dianggarkan sekitar Rp 80 juta dari dana desa, selain itu pengelola juga berupaya menjalin kerjasama dengan pihak-pihak terkait untuk menambah anggaran pembangunan wisata.
"Tidak hanya sampai di sini, kita akan terus mengembangkan ide-ide gila yang nantinya akan menjadi inovasi wisata kita, karena potensi di Desa Gelangsar masih sangat banyak untuk dikembangkan" Ujar Rahman. (sat)
0 Komentar