Breaking News

6/recent/ticker-posts

141,6 Hektar Area Gunung Rinjani Terbakar, 18 Orang Berhasil Dievakuasi | Suara Bumigora


Luas Area terdampak kebakaran di wilayah TNGR (sumber: BTNGR/Google Earth) 
Mataram, suarabumigora.com - Seluas 141,6 Hektar wilayah Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) terbakar, pada Minggu (23/6/2019) pukul 17.00 Wita. Wilayah yang terdampak meliputi hutan bukit Kondo. 

Hingga berita ini diterbitkan, berdasarkan siaran pers yang diedarkan BTNGR (Nomor P. 800/T. 39/TU/HMS/6/2019), bahwa tim pemadam dan evakuasi sejumlah 53 orang telah diterjunkan, tim terdiri dari personel BTNGR, Pokdarwis, Masyarakat Peduli Api, MMP, KPH Rinjani Timur, Polsek Sembalun dan Koramil Sembalun. 

Lokasi Kebakaran TNGR (sumber :BTNGR/Google Earth) 
BTNGR, Telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak terkait, tim yang sudah diterjunkan pun berhasil mengevakuasi 18 orang yang berada dalam kawasan. Area yang terbakar didominasi rumput ilalang, dan jenis-jenis vegetasi yang terbakar berupa rumput, ilalang, edelweis, bangsal dan cemara gunung. 

Foto lokasi yang terbakar di area TNGR (sumber : Opik TNGR) 
Hingga saat ini tim masih berupaya memadamkan api dan terdeteksi dua titik hotspot, yang satu mengarah ke bukit Kondo, dan satunya lagi mengarah ke bukit Pusuk. (sat) 

Posting Komentar

0 Komentar