(Foto : BMH)
“Dalam program ini ada 100 da'i dan guru ngaji yang menjadi penerima manfaat, Beberapa di antaranya tersebar di seluruh kabupaten/kota yg terdampak gempa lombok, sehingga mereka tidak hanya berasal dari lombok utara, seperti lombok tengah, lombok timur, lombok barat bahkan kota mataram ” terang Kepala Divisi Program dan Pemberdayaan BMH Perwakilan NTB, Abdul Kholiq, Rabu ( 28/05/2019)Ia menambahkan, program ini dapat terlaksana berkat kerja sama BMH dengan semua donatur. Mereka kini dapat menjalani ibadah dengan lebih semangat,”.
Secara simbolis program ini diserahkan langsung oleh ketua DPW Hidayatullah NTB, KH. Syaifuddin Nawawi Lc, yang didampingi oleh BMH.
Sementara itu, perwakilan da'i tangguh BMH NTB menyampaikan banyak terimakasih. “Kami sangat berterima kasih kepada BNH atas bantuannya. Jelas, kami sangat bersyukur atas kepekaan BMH NTB kepada kami para da'i dan guru ngaji dan kami berharap bantuannya terus berkelanjutan ke depannya,” ucap salah seorang da'i yang berasal dari lombok barat, Ustadz Erwin(45 tahun). (kem)
0 Komentar